in

Yangko, Oleh-oleh Khas Jogja Peninggalan Pangeran Diponegoro

gnews piknikdong
Bagikan:

Liburan di Jogja tentu tidak akan lengkap tanpa membawa pulang oleh-oleh untuk keluarga, kerabat hingga orang terkasih.

Nah, pasti sudah paham kan kalau Jogja sangat populer dengan ragam kuliner dengan citarasa manis, tak terkecuali Yangko, camilan yang sangat cocok untuk oleh-oleh.

Walaupun tak seterkenal Bakpia, Yangko merupakan salah satu Oleh-oleh khas Yogyakarta yang wajib banget dicoba.

Yangko adalah camilan yang terbuat dari ketan, kacang tanah, dan gula. Melihat dari bahannya pasti sudah bisa menerka seperti apa rasanya kan? lembutnya ketan yang dihaluskan berpadu dengan manisnya gula dan gurihnya kacang. Uniknya rasanya yang  manis pada camilan ini tidak bikin eneg lho.

Yangko, Camilan Asli Jogja Yang Cocok Untuk Oleh-oleh, Image By IG : @noorsolikhah
Yangko, Camilan Asli Jogja Yang Cocok Untuk Oleh-oleh, Image By IG : @noorsolikhah

Seiring perkembangan jaman, kita bisa menemukan kue Yangko dalam beberapa rasa seperti strawberry, durian, melon hingga cokelat.

Selain rasa yang manis, Yangko Oleh-oleh khas jogja juga memiliki aroma wangi yang sangat khas, ditambah lagi bentuknya kotak mungil dengan warna menarik menjadikannya oleh-oleh wajib saat liburan di Jogja.

Sejarah Yangko, Oleh-oleh khas Jogja

Yangko Oleh-oleh khas Yogyakarta ternyata memiliki sejarah yang sangat menarik lho, konon dulunya, camilan Yangko merupakan makanan para Raja dan petinggi Kerajaan, sehingga rakyat biasa jarang yang bisa menikmati kuliner manis yang satu ini.

Menurut ceritanya, Yangko adalah bekal makanan Pangeran Diponegoro saat sedang berperang melawan penjajah. Hal ini karena Yangko termasuk makanan yang bisa bertahan agak lama, cocok banget untuk jadi bekal.

[artikel number=3 tag=”kuliner-jogja”]

Nama Yangko sendiri berawal dari kata Kiyangko, dan dalam pengucapan orang jawa, kata kiyangko diucapkan dengan singkat menjadi Yangko.

Yangko, Oleh-oleh khas Jogja
Yangko, Oleh-oleh khas Jogja

Saat ini kita bisa menemukan penjual Yangko diseluruh pelosok Yogyakarta, dan salah satu yang sangat terkenal adalah Yangko Pak Prapto yang penuh sejarah. Konon dulunya kakek buyut pak Suprapto inilah yang memperkenalkan Yangko ke masyarakat luas, beliau bernama Mbah Ireng. Mbah Ireng sudah membuat Yangko sejak tahun 1921 lho, walaupun masyarakat baru mengenal Yangko pada tahun 1939.

Harga Yangko Jogja

Satu wadah/porsi Yangko berisi sekitar 20 biji, dimana setiap bijinya dilapisi kertas tipis untuk pembatas dan pembungkus. Dalam satu bungkus, biasanya terdapat beberapa rasa, namun ada juga yang hanya satu rasa, tinggal minta saja pada penjualnya.

Untuk harga Yangko Jogja gak bakal bikin kantong jebol kok, walaupun oleh-oleh khas Jogja ini sangat nikmat, namun harganya tetap murah meriah. 1 wadah/kardus biasanya dibanderol dengan harga Rp15.000 hingga Rp40.000 tergantung berapa isi didalam wadah atau kardusnya.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 4.6 / 5. Jumlah 12

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.