Tempat Menonton Fulham vs Liverpool Live Streaming, Simak Disini!

Bagikan:

Piknikdong.com, Jadwal – Sedang mencari rekomendasi tempat menonton Fulham vs Liverpool live streaming? Ya, Sekarang sudah berada di tempat yang sangat tepat.

Akhir pekan ini akan jadi momen krusial bagi Liverpool saat mereka melawat ke markas Fulham di Craven Cottage dalam lanjutan pekan ke-31 Liga Inggris musim 2024/25, tepatnya pada Minggu malam, 6 April 2025 WIB.

Link Nonton Fulham Vs Liverpol copy 1
Image by SS: video.com

Di bawah komando Arne Slot, The Reds membidik kemenangan demi menjaga asa meraih titel juara lebih awal.

Saat ini, mereka kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 73 poin dari 30 pertandingan, unggul jauh—12 poin—atas Arsenal yang masih mengejar di posisi kedua.

Sementara itu, Fulham tampil cukup stabil musim ini. Tim berjuluk The Cottagers itu menempati peringkat ke-9 dengan raihan 45 poin dari jumlah pertandingan yang sama.

Menariknya, pada pertemuan sebelumnya di Anfield, Fulham sempat membuat kejutan. Mereka berhasil menahan imbang Liverpool 2-2 dalam laga yang berlangsung pada 14 Desember 2024.

Kala itu, The Reds harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-17 setelah Andrew Robertson menerima kartu merah, yang membuat situasi jadi lebih rumit bagi tuan rumah.

Kini, laga di Craven Cottage diprediksi bakal berlangsung panas, karena Liverpool tak ingin terpeleset di tengah misi mengunci gelar secepat mungkin.

Kita tunggu, apakah Fulham akan kembali jadi batu sandungan atau justru jadi saksi kejayaan Liverpool.

Tempat Menonton Fulham vs Liverpool Live Streaming

Pertandingan seru antara Fulham menghadapi Liverpool dalam lanjutan pekan ke-31 Liga Inggris musim 2024/25 bakal tayang secara eksklusif di platform streaming Vidio.

Duel ini dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 6 April 2025, mulai pukul 20.00 WIB.

Bagi yang ingin menyaksikannya bisa klik link Disini.

Penulis