in

Resep Tumis Buncis Wortel Enak dan Praktis

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com, resep – Resep Tumis Buncis Wortel ini adalah pilihan yang sempurna untuk makanan sehari-hari karena mudah dibuat, cepat dimasak, dan tentunya penuh dengan gizi.

Advertisements

Memasak di rumah tidak hanya memberikan kepuasan tersendiri, tetapi juga memastikan bahwa makanan yang disajikan untuk keluarga tercinta terbuat dari bahan-bahan segar dan sehat.

Resep Tumis Buncis Wortel
Resep Tumis Buncis Wortel, image by IG:pawontayo

Salah satu hidangan yang bisa Anda coba adalah tumis buncis wortel.

Buncis dan wortel adalah dua jenis sayuran yang sering dijumpai di pasar tradisional maupun supermarket.

Menggabungkan kedua sayuran ini, yakni buncis dan wortel dalam satu hidangan tidak hanya menambah nilai gizi, tetapi juga membuat tampilan masakan lebih menarik dengan warna-warni yang cerah.

Nah, ingin segera mencoba membuat tumis buncis wortel, simak langkah demi langkahnya di bawah ini.

Advertisements

Resep Tumis Buncis Wortel Enak dan Praktis

Tipe: Hidangan Utama

Masakan: Khas Indonesia

Jumlah Yang Dihasilkan Resep: 2-3 Porsi

Waktu persiapan: 10 Menit

Waktu Memasak: 15 Menit

Total Waktu: 35 Menit

Advertisements

Bahan Resep:

  • 200 gram buncis
  • 1 buah wortel (kecil)
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah
  • 1/2 buah tomat
  • sesuai selera (Bakso/Sosis/Telur)
  • 2 sdm margarin
  • secukupnya kaldu bubuk, lada bubuk, garam & gula pasir
  • secukupnya air

Petunjuk Resep:

Langkah 1, iris bahan: Iris rajang buncis dan iris tipis/cincang duo bawang serta cabai merah.

Untuk wortel potong korek tipis-tipis. Potong bakso/sosis sesuai selera.

Langkah 2, menumis: Panaskan wajan masukan margarin lalu tumis duo bawang hingga wangi, lalu masukan irisan cabai merah dan tomat, tumis hingga wangi.

Langkah 3, masukkan potongan bakso dilanjutkan bahan lain: Masukan potongan bakso/sosis kemudian irisan buncis dan wortel.

Langkah 4, bumbui: Masukan bumbu-bumbu dan sedikit air, aduk rata, tumis hingga sayur matang koreksi rasa. Siap disajikan.

Resep tumis buncis wortel ini adalah contoh sempurna bagaimana bahan-bahan sederhana yang mudah ditemukan bisa diolah menjadi masakan lezat yang disukai semua anggota keluarga.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera coba resep ini di rumah dan rasakan kenikmatannya.

Jangan lupa untuk berbagi resep tumis buncis wortel ini dengan teman dan keluarga agar mereka juga dapat merasakan kelezatan dan manfaatnya ya.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 1

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Penulis : Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.