Resep

Rahasia Kaldunya Nikmat, Ini Resep Soto Ayam Lamongan Sederhana!

gnews piknikdong
Bagikan:

Piknikdong.com – Sedang mencari rekomendasi resep soto ayam Lamongan yang bisa dibikin sendiri di rumah? Ya, sekarang sudah berada di tempat yang sangat tepat.

Advertisements

Soto ayam Lamongan adalah hidangan khas dari daerah Lamongan, Jawa Timur, Indonesia.

Soto ayam Lamongan, image by IG: aidapuspawaty

Dikenal dengan kuah kental yang gurih dan beraroma harum, serta potongan daging ayam yang lembut, soto ayam Lamongan telah menjadi favorit di seluruh Indonesia.

Berikut adalah resep dasar untuk membuat soto ayam Lamongan.

Resep Soto Ayam Lamongan

Tipe: Hidangan Utama

Masakan: Khas Lamongan, Khas Indonesia

Advertisements

Waktu persiapan: 30 Menit

Waktu Memasak: 30 Menit

Total Waktu: 1 Jam 10 Menit

Bahan Resep:

Bahan kaldu:

  • 1/2 ekor ayam petelur/ayam kampung
  • 5 lembar daun jeruk
  • 5 lembar daun salam
  • 5 buah Sereh
  • air secukupnya.

Bumbu halus:

Advertisements
  • 10 siung bawang merah
  • 10 siung bawang putih
  • 3 ruas kunyit
  • 2 ruas jahe
  • 4 bh kemiri
  • Lada

Bahan pelengkap:

  • Telur rebus
  • Soun
  • Kol
  • Toge
  • Kerupuk udang yang dihaluskan sama bawang putih goreng untuk bumbu koya

Petunjuk Resep:

Langkah 1, rebus ayam: Rebus ayam hingga mendidih, lalu buang airnya.

Langkah 2 rebus lagi ayam untuk bikin kaldu: Rebus lagi ayam dengan air secukupnya, masukkan daun salam, daun jeruk, dan sereh.

Langkah 3, haluskan bahan bumbu halus, lalu digoreng: Setelah bumbu halus selesai digiling atau dihaluskan, goreng atau tumis bumbu giling sampai matang dan harum.

Langkah 4, masukkan bumbu kedalam rebusan: Setelah bumbu matang dan harum, masukkan bumbu ke dalam rebusan air kaldu ayam.

Langkah 5, bumbui kaldu: Bumbui kaldu dengand dikasih garam, royco, gula.

Langkah 6, masukkan tomat dan daun bawang: Masukkan tomat, irisan daun bawang secukupnya. Tunggu sampai mendidih dan ayam lembut.

Langkah 7, suwir ayam: Setelah lembut, ayam bisa diangkat dan diiris atau disuwir kecil-kecil untuk isian.

Langkah 8, racik soto lamongan: Ambil mangkuk saji, masukkan soun, telur rebus, kol, tomat dan suwiran ayam dalam mangkuk.

Tuangi kaldu panas. Taburi koya. Sajikan dengan pelengkapnya.

Itulah resep soto ayam lamongan yang kaldunya enak banget, tidak ada yang sulit bukan? Bikin sekarang juga yuk. Selamat memasak.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk memberi vote.

Penilaian rata-rata 5 / 5. Jumlah 1

Jadilah yang pertama memberi peringkat disini.

Yuk gabung channel whatsapp Piknikdong.com untuk mendapatkan info terbaru tentang Wisata, Kuliner, Resep, Event, Musik, Viral, Tips dan hal menarik lainnya. Klik di sini (JOIN)

Mimin Piknik

Mengulas tentang informasi menarik mulai dari resep, kuliner, viral, news, destinasi wisata dan lain sebagainya.